Personel Seksi Keuangan (Sikeu)
Polres Cilegon mengikuti kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) yang
dilaksanakan di Masjid Polres Cilegon, Kamis pagi. Kegiatan ini merupakan
agenda rutin sebagai upaya meningkatkan keimanan dan ketakwaan personel Polri.
Binrohtal diawali dengan
pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan dengan
pembacaan doa. Kegiatan ini diikuti dengan penuh khidmat oleh
seluruh personel Sikeu Polres Cilegon. Selain sebagai sarana ibadah, Binrohtal
juga menjadi momentum untuk memperkuat mental dan spiritual agar personel tetap
profesional, humanis, dan berakhlak mulia dalam menjalankan tugas sehari-hari.
Melalui kegiatan Binrohtal ini,
diharapkan seluruh personel Polres Cilegon, khususnya Sikeu, dapat memiliki
keseimbangan antara kemampuan teknis dan kekuatan mental spiritual, sehingga
mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

